Saya ingin berbagi pengalaman saya terkait cara mengatasi gagal install net framework 4. Kasus ini saya alami ketika hendak menjalankan aplikasi aktivator windows dan office. Aplikasi ini ternyata berjalan pada bingkai kerja (net framework) versi 4. Jika dalam sebuah sistem operasi tidak memiliki net framework versi 4, maka semua software yang berjalan di atasnya tidak akan bisa dipasang atau dijalankan. Masalah ini paling sering saya alami saat memasang sistem operasi windows 7 ultimate, baik yang x86 maupun x64.
Sesuai yang diminta, saya pun mencoba memasang net framework versi 4. Tapi yang terjadi malah muncul masalah baru di mana aplikasi tersebut gagal dipasang. Ketika pertama kali mengalami kejadian ini, saya tidak tahu apa yang harus dilakukan, saya kehilangan akal. Karena semakin seringnya saya mengalami kejadian yang sama, akhirnya saya mencari solusi di internet. Padahal ada banyak orang juga yang mengalami masalah yang sama seperti yang saya alami dan banyak juga yang menawarkan solusi. Salah satu solusi yang sangat ampuh untuk mengatasi masalah net framework 4 gagal instal pada windows 7 adalah yang akan sama-sama kita bahas berikut ini dalam tutorial mengatasi net framework 4 yang gagal instal. Tutorial ini dilengkapi dengan gambar sebagai pembantu dalam memahami sekaligus sebagai penguat teori.
Sekilas tentang net framework versi 4.
Net framework adalah atau Microsoft .NET Framework (dibaca Microsoft Dot Net Framework) atau lebih dikenal dengan singkatan dot net merupakan sebuah perangkat lunak kerangka kerja yang berjalan pada sistem operasi Microsoft Windows. Saat ini .NET Framework telah terintegrasi dalam distribusi standar Windows (mulai dari Windows Server 2003 dan versi-versi Windows yang lebih baru). Kerangka kerja ini menyediakan sejumlah besar ruang pemrograman komputer dan mendukung beberapa bahasa pemrograman serta kerja sama yang baik sehingga memungkinkan bahasa-bahasa tersebut berfungsi satu dengan lain dalam pengembangan sistem. Aplikasi yang dibuat di atas .NET secara teoretis dapat berjalan pada perangkat keras apapun yang didukung oleh .NET Framework. Perangkat lunak ini adalah kunci penawaran utama dari Microsoft, dan dimaksudkan untuk digunakan oleh sebagian besar aplikasi-aplikasi baru yang dibuat untuk platform Windows.
.NET seringkali juga dapat diartikan sebagai platform, yang merupakan suatu lingkungan terpadu untuk pengembangan dan eksekusi berbagai macam bahasa pemrograman dan kumpulan library untuk bekerja sama membuat dan menjalankan aplikasi berbasis Windows yang lebih mudah untuk dibuat, diatur, didistribusikan, dan diintegrasikan dengan sistem jaringan lain.
Langkah Kerja
Sesuai yang diminta, saya pun mencoba memasang net framework versi 4. Tapi yang terjadi malah muncul masalah baru di mana aplikasi tersebut gagal dipasang. Ketika pertama kali mengalami kejadian ini, saya tidak tahu apa yang harus dilakukan, saya kehilangan akal. Karena semakin seringnya saya mengalami kejadian yang sama, akhirnya saya mencari solusi di internet. Padahal ada banyak orang juga yang mengalami masalah yang sama seperti yang saya alami dan banyak juga yang menawarkan solusi. Salah satu solusi yang sangat ampuh untuk mengatasi masalah net framework 4 gagal instal pada windows 7 adalah yang akan sama-sama kita bahas berikut ini dalam tutorial mengatasi net framework 4 yang gagal instal. Tutorial ini dilengkapi dengan gambar sebagai pembantu dalam memahami sekaligus sebagai penguat teori.
Sekilas tentang net framework versi 4.
Net framework adalah atau Microsoft .NET Framework (dibaca Microsoft Dot Net Framework) atau lebih dikenal dengan singkatan dot net merupakan sebuah perangkat lunak kerangka kerja yang berjalan pada sistem operasi Microsoft Windows. Saat ini .NET Framework telah terintegrasi dalam distribusi standar Windows (mulai dari Windows Server 2003 dan versi-versi Windows yang lebih baru). Kerangka kerja ini menyediakan sejumlah besar ruang pemrograman komputer dan mendukung beberapa bahasa pemrograman serta kerja sama yang baik sehingga memungkinkan bahasa-bahasa tersebut berfungsi satu dengan lain dalam pengembangan sistem. Aplikasi yang dibuat di atas .NET secara teoretis dapat berjalan pada perangkat keras apapun yang didukung oleh .NET Framework. Perangkat lunak ini adalah kunci penawaran utama dari Microsoft, dan dimaksudkan untuk digunakan oleh sebagian besar aplikasi-aplikasi baru yang dibuat untuk platform Windows.
.NET seringkali juga dapat diartikan sebagai platform, yang merupakan suatu lingkungan terpadu untuk pengembangan dan eksekusi berbagai macam bahasa pemrograman dan kumpulan library untuk bekerja sama membuat dan menjalankan aplikasi berbasis Windows yang lebih mudah untuk dibuat, diatur, didistribusikan, dan diintegrasikan dengan sistem jaringan lain.
Langkah Kerja
- Buka command prompt melalui jendela run dengan cara klik logo windows + R pada keyboard. Kemudian ketikkan cmd dan diikuti enter sehingga terbuka jendela command prompt. Setelah terbuka ketikkan perintah net stop WuAuServ lalu enter. Jika muncul pesan System error 5 has occurred. Access is denied. (terjadi kesalahan pada system. Akses ditolak). Lihat gambar berikut ini.
Gambar 2. Comand Prompt - Untuk mengatasi masalah tersebut, ada setidaknya 3 cara yang saling berhubungan yang harus anda praktikan. Cara yang pertama adalah pastikan pada recycle bin tidak ada data. Jika masih ada, hapuslah terlebih dahulu.
Gambar 3. Jendela run - Langkah selanjtunya, mengaktifkan vitur thumnail pada windows componen dengan cara menjalankan perintah gpedit.msc pada run. Ketikan gpedit.msc lalu enter sehingga terbuka jendela Group policy editor seperti gambar berikut. Cari menu User Configuration, Administrative Template. Lihat menu Windows Components di kolom sebelah kiri dan klik 2 kali.
Gambar 4. Jendela Group policy editor - Jendela Windows Component akan terbuka. Lihat lagi di bagian sebalah kiri menu Windows Explorer dan klik 2 kali jika ditemukan. Akan terbuka jendela windows explorer. Pada menu setting yang terlihat di sebelah kiri silakan cari tulisan Turn off the caching of thumnails in hidden thumbs.db files. Klik 2 kali pada tulisan tersebut.
Gambar 5. Jendela Windows Explorer - Jendela Turn off the caching.... akan terbuka seperti gambar berikut. Ubah pilihan Not Configured menjadi Enable. Jika sudah selesai, klik tombol apply dan diikuti OK.
Gambar 6. Jendela turn off thumbnails... - Langkah selanjutnya, mematikan windows update. Caranya, klik tombol start, Control Panel, System and Security, dan Administrative Tools, Service. Lalu pada item-item yang tersedia, cari tulisan Windows Update kemudian klik 2 kali sehingga akan terbuka jendela seperti berikut ini. Pada Service Status, klik Stop. Akhiri dengan menekan tombol Apply dan OK.
Gambar 7. Jendela Administrative tools Gambar 8. Jendela Windows Update - Kembali pada jendela Command Prompt, ketikan ulang net stop WuAuServ, akan muncul pesan The Windows Update is not started. More help is available by typing NET HELPMSG 3521.
Gambar 9. Jendela command prompt #2 - Selanjutnya kita mengubah nama folder Software Distribution pada Drive C dengan cara, buka run dan ketikan %windir% lalu enter.
Gambar 10. Jendela run - Kita akan langsung diarahkan pada folder Windows. Kemudian cari folder bernama Sofware Distribution lalu mengubahnya menjadi SDOld atau SDLama atau yang lainnya, sesuai selera anda. Intinya, hal ini dilakukan sebagai pembeda dengan folder Software Distribution yang baru nantinya. Jika ada pesan saat penggatian nama klik saja continue.
Gambar 11. Mengganti nama Software Distribution Gambar 12. Administrator permission - Kembali ke jendela Command Prompt, ketikan perintah net start WuAuServ. Akan terbentuk sebuah folder baru pada folder induk Windows dengan nama Software Distribution. Jika muncul pesan The Windows update service is starting. The windows update service was started successfully.
Gambar 13. Jendela command prompt #3 - Jika sudah selesai, silakan instal kembali aplikasi net framwork 4. Dari pengalaman saya hasilnya tidak error lagi. Lihat hasilnya pada gambar berikut.
Gambar 14. Installation is complete
Sekian, selamat memncoba semoga berhasil.....
REFERENSI
https://id.wikipedia.org/wiki/.NET_Framework
===========
Oleh:
ariesrutung95
68 komentar
MasMas aku udaudah ikutin langkahnya, udah successfully tp knapa pass mau instal .net framework kok gagal dan ada tulisan yg intinya, masih ada software serupa yg masih aktif dkomputermu
ReplyCoba dimatikan dulu net framework yang ada di Control PAnel -> Programs -> Turn Windows features on or off -> pilih dan uncheck net framework yang sesuai dengan yang Agan install. Terima kasih.
ReplySudah ikutin langkah, tapi tetep stuck di bagian installation progress. Gimana ya kak untuk memperbaikinya..
ReplyKalau Agan terhubung ke jaringan, coba aktifkan .net framework yang ada di Windows Features. Caranya, klik Control Panel -> Programs -> Turn Windows features on or off -> centang .net framework 4.
Replystep by step jooosssssss....
Replylangsung berhasil bossss....
suwun bosq
Sama-sama Gan
Replymas kok ngga bisa ya.. pas install net 4.0 nya ..
Replyada tulisan ada file serupa dengan net 4.0 di komputermu
Cek di windows feature Gan. Klik Control Panel -> Programs -> Turn Windows features on or off -> centang .net framework 4. Agan harus connect ke internet
Replymas kok ngga bisa ya.. pas install net 4.0 nya ..
Replyada tulisan ada file serupa dengan net 4.0 di komputermu
Coba cek di Program and Features, Gan. Uninstall .net framework yang versinya sama dengan .net framework 4.
ReplyBerjaya ges
ReplyAssshhiaappp Gan
Replymas ko saya gk bisa ganti nama Software Distribution
ReplyPastikan langkah-langkahnya diikuti dengan saksama Gan
ReplyBrapa no hp gan.hellp
Reply081248803652
Replymas kalo pas ketik gpedit.msc muncul jendela windowns cant find gpedit.msc itu kenapa?
ReplyPenjelasannya rinci tapi mudah dipahami. Udah aku coba dan work! Makasih bang!
ReplyCoba langsung buka cmd dan ketikkan command "net start WuAuServ"
ReplyTerima kasih Gan
ReplyGan.. Saya sudah ikutin sesuai langkah2 diatas, akan tetapi tetap gak berhasil install Net frame work 4. nya. Mohon bantunnya gan, solusinya.
ReplyPesan error apa yang mmuncul Gan?
Replymas, saya sudah berhasil instal .net, tapi ko gabisa instal program yam mau saya instal ya?
ReplyKeterangan errornya gimana Gan?
ReplyThanks. Ketemu juga solusinya. Tutor yg sangat jelas. Dan berhasil. Mantabs pokonya
Reply@Mimu Kedawong: Sama-sama Gan.
Replymas mau tanya kok windows explorer saya gk ada ya di gpedit.msc?
Reply@Frans: Coba diinstall saja. Bisa Ikuti ini https://www.itechtics.com/enable-gpedit-windows-10-home/
ReplyKalau pakai Windows7, coba ikuti saja
Btw, gpedit.msc gak harus diedit kok. Itu hanya salah satu cara agar Net WuAuServ-nya bisa dijalankan dengan sukses. Bisa coba dua cara lainya. Terima kasih.
ReplyTerima kasih bang. Petunjuknya memang joss
ReplySama2 Gan ...
Replyudah ikutin langkahnya gan tapi tetep aja gabisa
Replygpedit.msc kok gk ada ya bang
ReplyMas w dah coba kok tulisan cmd w invailid ya tolong bantu
ReplyApa pesan erronya?
Replysertifikat eror
Replymas saya sudah cek di "turn windows features on or of" dan microsoft net framework versi 3.5.1 gimana gan, sedangkan gk bisa instal yg versi 4
ReplySudah ikuti semua langkah yang dijelaskan Gan?
Replymas saya sudah ikutin step by stepnya, tapi di bagian CMD selalu muncul pesan invalid service name... dan di step 7 kan ada windows update di bagian services, nah di laptop saya udah gaada
Replymas saya sudah ikutin step by stepnya, tapi di bagian CMD selalu muncul pesan invalid service name... dan di step 7 kan ada windows update di bagian services, nah di laptop saya udah gaada
Replykira kira gimana ya
Reply@Matthw Austin: Mungkin windowsnya sudah corupt, harus direstore atau diinstall ulang barangkali
Replymas...
Replykalau di bagian turn on or off windows featurenya gak ada pilihan net framework 4.0 bagaimana...???
yang ada hanya net 3.5...
bang, dibagian service saya gak nemu windows update, gimana ya ?
Reply@BLOG GOBLOG: kalau tidak ada, lanjutkan langkah yang lain saja
ReplyTq work gan
ReplyOk sukses gan,terimakasih tutorialnya
ReplyBang di stack ke 4 kan di suruh klik 2 kali windows eksplore tapi di laptop gua tulisan windows eksplore nya GC ada trus gimana bang
ReplyLagi usaha,mudah2an sukses
Reply@EKA YUDITH APRIL RIYANTO, ada beberapa case serupa yang begitu. Kemungkinan windowsnya corupt atau terhiden foldernya. Coba buka semua file yang tersembunyi. Buka Windows Explorer, lihat menu View di top bar, centang Hiden Items.
ReplyAku tetep gak bisa..udah stress,, huwaaa
Reply@UNKNOWN: ganti OS saja
ReplyMantaps gan sukses,, terimakasih
ReplyA certificate chain processed, but terminated in a root certificate which is not trusted by the trust provider
ReplyAku udah coba dan selalu saja gagal dan keterangannnya begitu..please
ReplyUNKNOWN: https://stackoverflow.com/questions/47176239/a-certificate-chain-could-not-be-built-to-a-trusted-root-authority/60812129#60812129
Mas kok di punyaku ngga ada windows Explorer nya ya? Musti gimana jadi bingung
Reply
ReplyUNKNOWN: Kemungkinan terhiden
windows run>net stop WuAuServ tidak muncul apa apa min
ReplyWindows Update yang ada di control panel>system and sequrity>administrative tools>sevices>
Gimana mmin?
gak bisa success jg installny bro, alasannya katanya "fatal error during installation". gimana itu bro,, mohon bantuannya????
ReplyDetail banget step stepnya, langsung jooooss.... succeed install .NET FRAMEWORK 4. Makasih sharing nya Gan.
Reply@L!TLE COOKIE: Thanks sudah mampir
ReplyMantap berhasil gan...
ReplyTrimakasih atas ilmunya
@IFFANFALAH: Asshhhiiaapp, sama2
Replysaya udah ikuti langkah2 nya, berhasil sih, tapi pas install framenetworknya selalu gagal, kenapa yah???
Replyjoss gan mantap, makasih banyak
Reply@ANONYMOUS: casenya di windows berapa Mas?
Reply@AGUNG SUGANDI: siap, sama2
Replymantap akirnya bisa
ReplyPost a Comment
Jangan lupa tinggalkan komentar. Kritiklah sesuka Anda!